Perancangan alat bantu kerja pada proses pengecatan frame jam dinding di PT. Permata Chandra Surya
Abstract
Perancangan dan pengembangan produk merupakan tahapan untuk pembuatan produk yang efisien dan efektif guna diproduksi dan dijual untuk meraih keuntungan perusahaan. PT. Permata Chandra Surya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perakitan jam dinding. Terdapat proses produksi pengecatan frame jam dinding yang mengalami kesulitan. Pada proses ini perusahaan mengharapkan adanya peningkatan hasil produksi dari biasanya. Namun, proses ini masih dilakukan secara manual oleh pekerja yaitu tangan sebelah kiri memutar media untuk meletakkan frame sedangkan tangan sebelah kanan memegang alat semprot cat. Apabila proses pengecatan telah usai dilakukan maka pekerja dapat mengehentikan media jam dinding tersebut dengan cara tangan sebelah kiri menyentuh media tersebut. Proses ini juga dilakukan dengan posisi yang kurang nyaman sehingga ini menyebabkan pekerja mengalami keluhan kesakitan pada anggota tubuhnya. Selain itu, proses ini merupakan proses yang memiliki resiko tinggi terhadap keselamatan dan kesehatan kerja bagi organ tubuh pekerja, khusunya paru-paru. Alat pengecatan frame jam dinding dengan penggerak motor adalah salah satu alat bantu kerja yang dapat diusulkan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Oleh sebab itu, alat bantu kerja ini dapat diaplikasikan di perusahaan.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.33508/wt.v14i1.1735
Widya Teknik is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License